| Jumat, 06 Juni 2014
Beberapa bulan lalu pernah menulisakan tentang begitu pentingnya angka "21" dan kali ini tanpa disadari tahun ini gue juga tepat genap umur "21". rasanya pengen merenungi apa yang udah gue lakuin slama ini apa jaj  berapa banyak dosa yang gue kumpulin selama 21 tahun, dan berapa banyak perbuatan yang sanggup nebus dosa gue selama 21 tahun. :( 
di usia 21 gue pengen sedikit demi sedikit berhijrah. Ya berhijrah menjadi manusia yang lebih bermanfaat. berhijrah sekaligus menggapai mimpi-mimpi yang telah gue cita-citakan. Tahun ini gue banyak kado yang sebelumnya hanya gue impikan, tapi gue rasa ini terwujud karna keyakinan gue, keinginan kuat gue, kalo gue bisa. Ya tahun ini untuk kedua kalinya lolos PKM, bisa mengikuti KKN alternatif 1 yang setidaknya harus berjuang bolos sekolah, padahal baru sebulan masuk. non aktif di beberapa organisasi. ngejar deadline tugas, bolos kuliah beberapa kali, konflik sama teman, dan banyak lagi kado-kado dan nikmat yang diberikan Allah yang tentunya tak akan habis dibahas disini. Dan kado yang sangat terkesan tahun ini adalah bisa menyaksikan kakak pertama mengucap janji untuk menikahi seorang wanita yang selama ini ditunggu untuk mendampingi perjalanan takdirnya. 

Umur 21 tahun, mungkin bagi orang lain nggak berarti tapi buat gue berarti banget, selama ini gue diajari tentang arti kerjasama, kerja keras, berbagi, cara berfikir yang matang, kepercayaan. yang terkait beberapa bulan yang lalu sekarang gue menyadari arti itu semua mengapa gue diui dengan ujian yang seperti itu, setiap ujian pasti ada hikamhnya tergantung mindset kita semua. kita bersedih karena kita membiarkan diri kita untuk bersedih. begitu pula dnegna kecewa. kita mempunyai pilihan untuk mebiarkan diri kita berkata tidak dan ya. bukan begitu ? 

Setidaknya yang sangat-sangat disyukuri adalah masih diberi kepercayaan untuk memegang amanah, masih diberi kesempatan untuk menghirup oksigen bersama sanak keluarga dan teman-teman yang tersayang. Terserah bagaimana sikap mereka yang sebenarnya terhadap gue, yang penting gue cinta, gue sayang dengan tulus ke mereka. gue sayang mereka karena Allah. 

Harapan gue kedepan, gue bener-bener bisa hijrah, tidak mengulangi kesalahan yang sama, berfikir matang dalam menghadapi masalah. Gue nggak sendiri dan gue punya Allah. Menjadi manusia yang bermanfaat . Aaamiin

0 komentar:

Next Prev
▲Top▲